Riset

Materi Riset kelas X dan XII IPS

Modernisasi

Modernisasi materi kelas XII

Blog Guru Sosiologi

Blog Guru Sosiologi Guru Inovatif

Selasa, 31 Agustus 2021

Materi Sos XI pertmuan ke-12

 

BAB I : MASALAH SOSIAL (Kriteria Kemiskinan)

3.2. Mengidentifikasi berbagai permasalahan sosial yang muncul dalam masyarakat

4.2 Melakukan kajian, pengamatan dan diskusi mengenai permasalahan sosial yang muncul di masyarakat

Tujuan Pembelajaran :

1. Siswa dapat mendeskrisikan kemiskinan sesuai teori yang dipelajari dengan benar

2. Siswa dapat menyebutkan indikator kemiskinan dengan benar

 

Karakter : memiliki jiwa sosial yang tinggi terhadap lingkungan sekitar


Apa sih miskin itu ?

      

Pengertian Kemiskinan

Kemiskinan adalah suatu kondisi ketidakmampuan secara ekonomi untuk memenauhi standar hidup rata-rata masyarakat di suatu daerah. Kondisi ketidakmampuan ini ditandai dengan rendahnya kemampuan pendapatan untuk memenuhi kebutuhan pokok baik berupa pangan, sandang, maupun papan.

Kemampuan pendapatan yang rendah ini juga akan berdampak berkurangnya kemampuan untuk memenuhi standar hidup rata-rata seperti standar kesehatan masyarakat dan standar pendidikan.

 

Pengertian Kemiskinan Menurut Para Ahli

Berikut ini terdapat beberapa pengertian kemiskinan menurut para ahli, terdiri atas:

 

1. Soerjono Soekanto

kemiskinan diartikan sebagai suatu keadaan di mana seseorang tidak sanggup memelihara dirinya sendiri sesuai dengan taraf kehidupan kelompok dan juga tidak mampu memanfaatkan tenaga mental, maupun fisiknya dalam kelompok tersebut.

 

2. Gillin dan Gillin

Kemiskinan adalah kondisi ketika seseorang tidak dapat mempertahankan skala hidup yang cukup tinggi untuk memberikan efisiensi fisik dan mental untuk memungkinkan dia dan keluarganya menjalankan fungsi sebagaimana mestinya sesuai dengan standar masyarakat baik karena pendapatan yang tidak memadai ataupun pengeluaran yang tidak bijaksana

 3. BAPPENAS

Kemiskinan adalah situasi serba kekurangan karena keadaan yang tidak dapat dihindari oleh seseorang dengan kekuatan yang dimilikinya.

4. Suparlan

Kemiskinan adalah standar tingkat hidup yang rendah karena kekurangan materi pada sejumlah atau golongan orang bila dibandingkan dengan standar kehidupan yang berlaku di masyarakat sekitarnya.

    Nah sekarang menurut kalian bagimana kemiskinan itu sebutkan indikatornya (yang dikatakan miskin itu yang seperti apa sih? Tulislah jawaban kalian di link absen berikut !!!!

 


 Kelas XI-IPS 2 : https://forms.gle/cpMttNRrGap3TAQu5

 Kelas XI-IPS 1       : https://forms.gle/aMiTpHP7GRXCSPEUA

 Kelas XI-IPS 3    : https://forms.gle/VKYoxJQTeTEMKjsq7






Sabtu, 28 Agustus 2021

SOS-XII-(pertemuan -15)

Tujuan pembelajaran : -  Siswa dapat menyebutkan hasil modernisasi yang menimbulkan dampak negatif dengan benar.

-   Siswa dapat menentukan sikap untuk menghindari dampak negatif modernisasi.

Materi                          : Dampak Negatif Modernisasi


DAMPAK NEGATIF MODERNISASI

Assalamuaalikum anak-anak bagaimana kabarnya semoga kalian masih tetap semangat belajar ya !, baiklah pada pertemuan sebelumnya kita sudah membahas tentang dampak positif modernisasi. Nah saat ini kita akan membahas dampak negatif dari modernisasi, apa saja ya ? modenrisasi erat kaitannya dengan kemajuan teknologi maka hasil modernisasi sangatlah banyak dan beragam diberbagai bidang ekonomi,politik, budaya,pendidikan dan lain-lain. Nah secara umum kita dapat menganalisis dampak negatif dari modernisasi adalah sebagai berikut:

1.   Westernisasi yatu budaya kebarat-baratan. Dampak ini terjadi pada negara timur. Mereka yang berkebudayaan timur berusaha mengikuti gaya Eropa dan Amerika (kebarat-baratan). Sejatinya, belum tentu yang diterapkan sesuai dengan mereka yang ingin disebut modern, melihat budaya barunya berasal dari budaya lain. Mereka dapat meniru karena mereka melihat dunia luar melalui perkembangan teknologi komunikasi dan informasi yaitu internet namun mereka tidak mampu memfilter budaya yang masuk.


 2. Demoralisasi. Terjadinya penurunan moral pada masyarakat yang tidak mampu mengendalikan budaya yang tidak sesuai dengan mereka. Modernisasi terhadap tata nilai dan sikap seseorang ternyata tidak hanya berdampak positif, namun juga bisa negatif. Mereka yang salah mengartikan modernisasi bisa saja mengikuti kebudayaan atau perilaku baru yang sebenarnya tidak tepat di jalankan di tempat tinggalnya.

 


3.  Kesenjangan Sosial Ekonomi Ini terjadi ketika sebuah daerah kurang terpengaruh modernisasi, sedangkan wilayah lain lebih banyak terpengaruh. Kejadian ini bisa dilihat dari kualitas ekonomi suatu daerah yang kurang fasilitas dengan wilayah lain yang fasilitasnya lebih banyak.

        


4.   Pencemaran Lingkungan Modernisasi beriringan dengan semakin banyaknya perusahaan  industri yang berdiri. Jika aktifitas industri ini tidak memahami keadaan alam, maka bisa terjadi potensi pencemaran lingkungan.

       



selain di atas kalian dapat menganalisis dampak negatif yang lain melalui berbagai sumber lain atau pengalaman kalian. 


TUGAS : sebutkan hasil modernisasi yang kalian ketahui yang menimbulkan dampak negatif, kalian jelaskan dampak apa yang ditimbulkan !
bagaimana sikap kalian !

Jawaban TUGAS dan ABSEN silahkan klik link di bawah ini :






 

Kamis, 26 Agustus 2021

SOSIOLOGI XII PERTEMUAN KE-14 (DAMPAK POSITIF MODERNISASI )

 Tujuan pembelajaran : - siswa mampu menyebutkan dampak modernisasi positif /negatif 

                                      - siswa mampu bersikap kritis terhadap hasil modernisasi secara tepat

 Materi                         : Dampak modernisasi 


DAMPAK  MODERNISASI

Dampak Positif

1. Perubahan Tata Nilai dan Sikap Modernisasi membawa seseorang bisa menghargai dan terbuka terhadap sesuatu yang baru. Maka norma positif mulai terbentuk berdasarkan rencana pengembangan dunia untuk masa depan. Misalnya adanya norma-norma baru dalam bidang pendidikan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia.

 
                   

         https://anwariwmk.files.wordpress..jpg                                 http://www.umboh.org/2012/05/peran-tik-

                                                

2. Berkembangnya Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Modernisasi memiliki hubungan yang tidak dapat dipisahkan dengan teknologi dan ilmu pengetahuan. Manusia bisa merasakan dampak positif modernisasi ketika merasa bahwa pengetahuan dan teknologi baru bisa menunjang kehidupan manusia dalam menyelesaikan pekerjaan manusia. 

               

 

                                              https://www.fahdisjro.com/2012/09/modernisasi.html

 3. Meningkatknya Efektivitas dan Efisiensi Efektivitas yang dimaksud di sini adalah keberhasilan modernisasi dalam membawa manusia tepat ke tujuannya. Kelanjutannya, ada efisiensi yang berarti modernisasi memberikan ketepatan, kecermatan, dan kebergunaan. waktu dan tenaga akan bisa diperpendek dengan harapan panen akan lebih cepat dalam bidang pertanian. 

 

https://ekbis.sindonews.com/berita/1447533/34/kementan-mulai-sediakan-alsintan-super-canggih

SILAHKAN ABSEN DAN TUGAS ADA DALAM LINK DI BAWAH INI !!!



 
Demikian anak-anak materi pada hari ini semoga manfaat sy akhiri assalamualikum wr.wb. 


Rabu, 25 Agustus 2021

RISET (pertemuan ke-7)

 Tujuan Pembelajaran : siswa dapat memahami konsep penyajian data dengan benar

 Materi : Penyajian Data 

PENYAJIAN DATA


Penyajian data menjadi sangat penting bagi proses penghitungan statistika di dalam ruang lingkup penelitian. Baik dalam jenis penelitian kuntitataif ataupun kualitataif perolehanan akan data-data yang akurat diperlukan guna mendapatkan hasil yang sesuai dengan realita sesungguhnya.

Selasa, 24 Agustus 2021

SOS-XI-pertemuan ke-11

 

BAB II

MASALAH SOSIAL


Masalah sosial menjadi bahasan penting dalam objek kajian sosiologi. Hal ini lantaran permasalah sosial senantisa berkaitan dengan keadaan yang tidak seimbang antara keinginan, harapan, dan impian dengan kenyataan yang sebenarnya terjadi. Hingga akhirnya, kondisi ini menyebabkan gejolak dalam kehidupan masyarakat.

Berikut beberapa definisi masalah sosial menurut para ahli :

v  Arnold Rose, masalah sosial adalah situasi yang yang tidak diinginkan dan dianggap akan mempengaruhi pada keadaan masyarakat yang akhirnya kondisi terbut haruslah diberikan upaya pengubahannya.

v  Menurut Raab Dan Selznick “1964, Dalam Soetomo”

Menurut Raab dan Selznick “1964, dalam Soetomo” menyatakan bahwa pengertian masalah sosial menurut para ahli ini bahwa masalah sosial pada dasarnya ialah masalah yang terjadi dalam hubungan antar warga masyarakat. Hal ini didasari atas tidak semua masalah dalam kehidupan manusia merupakan masalah sosial.

v  Menurut Soerjono Soekanto

Masalah sosial (problema sosial) merupakan permasalahan-permasalahan yang muncul dalam masyarakat, bersifat sosial dan berhubungan erat dengan nilai-nilai sosial dan lembaga-lembaga kemasyarakatan. Jadi pada dasarnya masalah sosial menyangkut nilai-nilai sosial dan moral. Oleh karena itu masalah sosial tidak akan mungkin dibahas tanpa mempertimbangkan ukuran-ukuran masyarakat tentang apa yang dianggap baik dan apa yang dianggap buruk.

v  Dapat disimpulkan bahwa permasalahan sosial adalah permasalahan yang ada di dalam kehidupan masyarakat, lantaran ada sejumlah kegiatan yang tidak wajar (menyimpang), hingga di takutkan akan menganggu keteraturan sosial yang telah bertumbuh kembang.




Demikian materi pada pertemuan kali ini kita akhiri dengan bacaan Hamdalah bersama Assalamualaikum Wr.Wb. 

Silahkan Absen dengan menyebutkan nama dan  kelas serta menyebutkan 1 masalah sosial yang kalian ketahui di kolom komentar !!!

Senin, 23 Agustus 2021

Pengayaan kelas XI (Latihan Soal dan Pembahasan )

 

LATIHAN SOAL DAN PEMBAHASAN

1. Kelompok sosial adalah himpunan atau kesatuan manusia yang hidup bersama, saling berhubungan, saling mempengaruhi dan memiliki kesadaran untuk saling menolong. Pengertian Kelompok Sosial tersebut selaras dengan pendapat ... .

A. Roucek and Warren

B. Soerjono Soekanto

C. Robert K. Merton

D. George Homans

E. Paul B Horton

Jawaban: B

Pembahasan:

Soerjono Soekanto mendefinisikan kelompok sosial sebagai himpunan atau kesatuan-kesatuan manusia yang hidup bersama karena saling berhubungan di antara mereka secara timbal balik dan saling memengaruhi

Minggu, 22 Agustus 2021

SOS-XII-Modernisasi


Assalamualaikum... anak-anak bagiamana kabarnya ? semoga kalian semua dalam kondisi sehat wal afiat. pada peertemuan kali ini kita akan melanjutkan materi yaitu tentang "Modernisasi". kalian pasti sering mendengar istilah itu. Menurut kalian modernisassi itu apa ?

Rabu, 18 Agustus 2021

Riset pertemuan ke-6

 Pertemuan ke-6

Tujuan pembelajaran :

1.      Siswa dapat memahami dan menjelaskan macam-macam hipotesis menurut bentuknya

2.      Siswa dapat melaksanakan proses penyajian data

 

MATERI PEMBELAJARAN

Macam-macam Hipotesis Menurut Bentuknya

Selanjutnya adalah macam-macam hipotesis menurut bentuknya. Dibedakan menjadi tiga macam, hipotesis penelitian mempunyai pengertian sendiri berdasarkan macamnya. Macam-macam ini sangat berkaitan dengan jenis penelitian yang bakal kamu kerjakan. Jadi pahami dengan baik setiap macamnya, ya.